UTM Jakarta : RIHLAH MATA KULIAH MANAJEMEN RISIKO DAN MANAJEMEN KEUANGAN INTERNASIONAL

Jakarta (10/7/2024), Mahasiswa Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta mengadakan Rihlah di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat pada Rabu (10/7/2024) Bersama dengan dosen pengampu mata kuliah Manajemen Risiko dan Manajemen Keuangan Internasional Prof. Dr. Lela Nurlaela Wati, S.E, M.M, CRA, CRP.

Dokumentasi Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta

Acara ini diadakan bersama Mahasiswa semester 6 Prodi S1 Manajemen dan S1 Akuntansi Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta untuk mempererat silaturahmi dan memotivasi mahasiswa agar lebih semangat dalam belajar menjelang Ujian Akhir Semester. “ Semangat untuk UAS nya dan siapkan penelitiannya karena 2 semester lagi,” ujar Prof. Dr. Lela Nurlaela Wati selaku dosen pengampu mata kuliah.

Serangkaian kegiatan diantaranya sharing kesan dan pesan selama proses belajar-mengajar mata kuliah tersebut, makan siang Bersama, dilanjut dengan hiburan berbagi doorprize dan foto Bersama.

Share it :